Penulis: Rick Riordan
Ilustrasi: John Rocco
Penerjemah: Nuraini Mastura
Penerbit: Mizan Fantasi
ISBN: 978-602-0989-88-4
Tebal: 401 halaman
Cetakan I, Juli 2015
Siapa yang bisa memberitahu kisah awal mula dewa-dewi Olympus lebih baik dibanding seorang anak demigod di masa kini?
Percy Jackson mengungkap pandangan orang dalam dengan banyak lagak dalam kumpulan kisah ini.
Dalam Percy Jakson’s Greek Gods, putra Poseidon menambahkan mantranya sendiri—selain sarkasmenya—kepada kisah klasik ini dan menyuguhkan kepada pembaca pandangan pribadinya pada masing-masing tokoh masa purba, dari Apollo sampai Zeus. Kalau kau menyukai banyak penipuan, pencurian, pengkhianatan, dan kanibalisme, bacalah terus, karena ia jelas merupakan Masa Keemasan bagi semua itu.
Baik kau masih awam dengan mitologi Yunani ataupun sudah sangat paham, buku yang sangat menghibur ini akan membuat kisah-kisah dari masa lampau itu jadi relevan dan sulit dilupakan
~~~
Kalian pastinya tidak asing dengan yang namanya Zeus, Poseidon, Hades, dan sebagainya, kan? Ingin tahu lebih dalam tentang awal Dewa-Dewi Olympus, tetapi malas membaca karena boring? Wah, kalian harus mencoba membaca buku ini. Mengapa? Akan kujelaskan pada review ini.
Sebagian besar, buku ini berisi kumpulan-kumpulan kisah tentang para dewa Olympus ini, dari siapa mereka dilahirkan, bagaimana mereka dibesarkan, dll. Namun, tidak hanya para dewa Olympus saja yang diceritakan, para Titan dan awal mula kehidupan dimulai juga di ceritakan.
"Kenakan kacamata pelindung dan mantel hujanmu. Akan ada cipratan darah."
Source: here |
Yah, maafkan aku sekali lagi akhir-akhir ini aku memang tidak produktif untuk menulis review sesering dulu, karena tugas sekolah yang menumpuk sehingga aku tidak memiliki banyak waktu untuk membaca. Back to topic! Senang rasanya setelah mendengar kabar bahwa dibukanya pre-order untuk buku ini, segera kubeli dan bukunya sampai disaat liburan. Kebetulan aku sudah selesai membaca seri Heroes of Olympus dari pengarang yang sama dan benar-benar belum bisa move on dari kisah ini. Jujur saja aku sudah menuntaskannya 1 bulan yang lalu, apa boleh buat karena sibuk dan tidak sempat, akhirnya aku bisa menulis review pada saat ini.
Terlepas dari itu semua, jujur saja, aku bingung bagaimana meringkas ringkasan isi bukunya. Seperti yang sudah kubilang tadi, buku ini menceritakan dari kisah penciptaan versi bangsa Yunani sampai dewa-dewi Olympus.
Rick Riordan memang pandai membuat pembaca merasa bosan ketika membacanya, karena kisah-kisah itu diceritakan dari sudut pandang Percy. Jadi, saat membacanya, kita seolah-olah mendengar Percy mendongeng kisah-kisah tersebut. Gaya berceritanya tentu saja unik, bagi kalian yang sudah membaca seri Percy Jackson and the Olympians dan Heroes of Olympus pastinya tahu bahwa gaya berceritanya Percy penuh dengan sarkasme yang membuat kita tertawa. Bahkan pemberian judul-judul babnya juga membuat kita tertawa.
"Dia tak bisa muncul dalam lintasan waktu seperti Doctor Who atau semacamnya, tapi sesekali dia bisa membuat waktu melambat atau mempercepatnya. Setiap kalinya kau menyimak pelajaran sangat membosankan yang rasanya berlangsung tiada akhir, salahkan Kronos. Atau setiap kali kau merasa akhir pekan berlalu terlalu cepat, itu juga salah Kronos."
"Nah, Anak-Anak ... anggur adalah alkohol. Itu minuman buat orang dewasa.Selain gaya bercerita yang penuh humor, buku ini juga di lengkapi oleh beberapa ilustrasi yang indah. Karena inilah, saat membacanya terasa tidak membosankan malah aku menjadi bersemangat untuk melihat ilustrasi-ilustrasi lainnya. Dari semua ilustrasi, memang ada yang menjadi favoritku. Salah satunya tentang Gaea dan Ouranous.
Wah, Tn. Percy Jackson, katamu, bolehkah kami minum anggur?"
Sekali lagi, aku salut dengan sang penulis, Rick Riordan atas risetnya yang mendalam tentang mitologi Yunani. Karena riset yang mendalam ini, aku menjadi tahu soal dewa-dewi minor yang bahkan belum disebutkan. Dari semua kisah, entah favoritku adalah bagian Hades.
Bagi yang belum membaca, kurasa tidak apa-apa jika membaca buku ini. Namun, seperti biasa aku tetap menyarankan kalian membaca buku Percy Jackson and the Olympians dan Heroes of Olympus terlebih dahulu agar dapat mengerti.
Sejauh ini, aku sangat menyukai kisah-kisah Percy Jackson's Greek Heroes ini dan juga ilustrasi-ilustrasinya. Hal ini membuatku tidak sabar untuk membaca Percy Jackson's Greek Heroes ketika sudah menamatkan buku ini.
Rating:
4.5/5
Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
BalasHapusDalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
Yang Ada :
TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
Sekedar Nonton Bola ,
Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
Website Online 24Jam/Setiap Hariny