Kamis, 28 April 2016

[Book Review + Giveaway] Honeymoon for Sophie

Judul: Honeymoon for Sophie
Penulis: Retha
Penerbit: Bhuana Sastra
ISBN : 9786023941162
Tebal: 264 halaman

Mona dan Sophie.
Dua kakak-beradik yang memiliki kepribadian dan keberuntungan yang saling bertolak belakang. Di usia dan karier yang cemerlang, Sophie akan menikah dengan pria idamannya. Sementara Mona, di usianya yang sangat matang dan karier yang biasa-biasa saja karena punya bos yang galak, dia selalu diburu pertanyaan “Kapan Nikah”...?
Saat Sophie tengah mempersiapkan pernikahan dan bulan madu impiannya, Mona justru tengah mempersiapkan amunisi untuk melawan cecaran orangtua dan kerabat untuk segera menikah dan mencari pasangan hidup!
Berhasilkah Sophie mewujudkan impian pernikahannya? Atau, justru Mona yang berhasil lebih dulu menyiapkan amunisi dan menemukan pasangan hidup?

~~~

Mona dan Sophie, kedua saudara yang memiliki kepribadian bertolak belakang dan juga kehidupan yang berbeda antara satu sama lain. Sophie, saudara perempuan Mona mengejutkan keluarganya dengan kabarnya yang akan menikah dengan Maxi, pria idamannya. Dan Sophie sangat tidak sabar untuk mewujudkan impiannya menjadi Nyonya Maxi. Namun...
"Aku benci ditanyakan hal-hal seperti ini. Waktu masih kuliah ditanya kapan lulus, udah lulus ditanya kapan kerja, udah kerja ditanya kerja di mana, udah kerja titanya kapan nikah. Hidup selalu penuh tanda tanya."
Berbeda dengan Mona, ia anak sulung dan selalu diburu dengan pertanyaan "kapan nikah?" yang sangat dibencinya. Namun didalam hatinya ia memiliki keinginan ingin mendapatkan bos galaknya. Ia berharap segera menemukan jalan keluarnya tersebut. Seiring waktu berjalan, mampukah keduanya mewujudkan mimpinya masing-masing? Meskipun ada sesuatu baik buruk dan baik yang menanti di depan mereka

Sungguh novel yang ringan dan tidak berat serta cocok untuk dibaca sebagai selingan. Aku membaca buku ini disaat aku merasa jenuh dengan bacaan harianku dan hasilnya aku sangat terhibur. Tema yang diangkat pun merupakan hal yang biasanya terjadi dikalangan umum. Dibuka dengan halaman pertama yang sudah membuatku ingin membalik halaman selanjutnya karena penasaran akan bagaimana jalan ceritanya. 

Aku menyukai bahwa kedua karakter utama, Sophie dan Mona ini bertolak belakang yang membuat kita dapat melihat dari sudut pandang keduanya. Mona ini terlihat lebih dewasa dan penceritaan melaluinya membuatku terhibur dan tertawa. Berbeda dengan Sophie, karakternya manja diawal namun perlahan ia mengalami perkembangan seiring berjalannya ceritanya. Hal ini lah yang membuatku menyukai buku ini. 

Kemudian, permainan emosi juga menonjol di buku ini, saat membacanya kita tidak hanya merasakan hal yang senang namun juga merasakan kemarahan, kecemburuan dari tokoh- tokoh ini. Cerita ini tidak hanya berbalut romantis namun ada unsur kekeluargaan yang kental dan juga persahabatan. Seperti hubungan antara kakak adik ini, sifat mereka yang bertolak belakang inilah yang membuat cerita ini menjadi melengkapi satu sama lain. Kemudian antara Mona dengan Kethrine yang membuatku iri karena persahabatan mereka yang erat satu sama lain. Alurnya, romantisnya, humornya sangat sepadan dengan cerita ini. Penulis juga menggunakan kata-kata yang yang sangat mudah diikuti. Sehingga tidak membuat pembaca cepat bosan.

Selain itu, dalam buku ini juga diselingi tips-tips dan kuis sehingga pembaca tidak bosan yang terdapat pada setiap akhir bab. Hal inilah yang membuatku semakin tertarik dan sulit meletakkan buku ini. Covernya sangat menarik sehingga menarik perhatianku dan layout setiap halamannya penuh dengan desain unik dan imut.

Secara keseluruhan aku menyukai menyukai buku ini, dengan cerita yang mudah diikuti dan tidak membosankan. Buku ini sangat cocok bagi yang ingin mencari bacaan ringan. Penasaran dengan bukunya? Yuk ikutan giveawaynya dibawah ini :)

Rating:
4/5

~~~

GIVEAWAY TIME




1. Giveaway ini berlangsung dari tanggal 28 April - 4 Mei 2016
2. Peserta berdomisili di wilayah Indonesia.
3. Follow akun twitter @neskia_andyni dan @Retha_widya
4.Share link giveaway ini di timeline Twitter dengan hashtag #HoneymoonForSophieGA. Lalu, mention @Retha_widya dan @neskia_andyni
5.Jawab pertanyaan berikut ini di kolom komentar dan sertakan nama, email, dan link tweet info giveaway ini.
Apa yang membuatmu tertarik untuk membaca buku Honeymoon for Sophie ini?  
6. Pemenang Giveaway akan diumumkan pada tanggal 6 Mei 2016.
7. Giveaway inu berhadiah 1 buku Honeymoon for sophie
GOOD LUCK! :)


20 komentar:

  1. Nama : Rinita
    Email : rinivir90@gmail.com
    Link Share : https://mobile.twitter.com/RinitAvyy/status/726073576730681344?_e_pi_=7%2CPAGE_ID10%2C1087053147

    Apa yang membuatmu tertarik untuk membaca bukuHoneymoon for Sophie ini?

    Mungkin tema yang di ambil oleh novel ini sangat menarik sekali, sehingga aku penasaran sama ceritanya. Ku pikir.kisah kakak beradik dengan pribadi yang berlaian itu udah biasa, tapi kayaknya novel ini punya aura yang berbeda dari biasanya itu. ah, makin penasaran sama kisahnya si Shopie dan Mona..

    BalasHapus
  2. Nama: Diah P
    Email: pujiawati747@gmail.com
    Twitter: @She_Spica
    Link Share: https://twitter.com/She_Spica/status/726173431809470464

    Kenapa tertarik membaca buku ini?
    Yang paling pertama mungkin karena udh frustasi berkali2 ikut GAnya tapi selalu gagal. Dan alasan saya ikut berkali2 itu, karena ketertarikan tema cerita yg disuguhkan. Yap. Bagi saya yg belum menikah, buku novel tentang tema pencarian jodoh dan persiapan pernikahan seperti ini selalu menarik untuk dinikmati karena tentu saja lumrah bagi orang yg berkeinginan untuk menikah seperti saya ini untuk membaca, menilai, menggambarkan dan yg mempelajari kisah2 bertema pernikahan sbgai landasan saya nanti ketika mengambil keputusan memilih pasangan dan maju ke pelaminan.
    Terakhir alasan sya tertarik membaca buku ini adalh covernya yg kece dan ciamik yg menggambarkan semangat muda banget dan bikin hati tergelitik ketika melihat pertama kali. Terima kasih.

    BalasHapus
  3. Nama: Fitriscia Jacilia
    Email: fitrisciajacilia@gmail.com
    Link Share: https://twitter.com/jacilpo/status/726343243118473216

    Aku ingin membaca buku ini karena aku penasaran dengan ceritanya. Akhir-akhir ini aku sedang sangat menikmati buku-buku dengan tema pernikahan-pernikahan gitu. Makanya, aku pengen banget baca huku ini, karena buku ini sepertinya memenuhi seleraku akhir-akhir ini.
    Selain itu, aku penasaran kenapa judul buku ini "Honeymoon for Sophie" sedangkan menurutku ketika membaca review mbak ini, ada 2 tokoh utama yaitu Sophie dan Mona. Tapi kenapa judulnya hanya mengaitkan ke Sophie. Aku penasaran. Maka itu, kalau kita mau tau maksud dr suatu judul, kita harus menyelami isi bukunya terlebih dahulu kan? Makanya aku penasaran ingin membaca buku ini. Selain itu juga, aku penasaran dengan kelanjutan kisah Sophie dan Mona, si kakak-beradik yang berbeda ini, aku penasaran bagaimana ending mereka.

    BalasHapus
  4. Nama : Markhamah
    Email : ivedvedi@gmail.com
    Link Share : https://twitter.com/Deviambar_/status/726613498977869825

    Jawaban :
    Honeymoon For Sophie, karya Retha Widya, ini memancing emosi....., Sekilas membaca review nya. Bacaan ini terkesan ringan, tak muluk-muluk.
    Saya tertarik sekali, untuk membaca novel ini. Ingin mengetahui lebih lanjut lagi duduk perkaranya sejelas-jelas nya. pun Runtutan cerita nya,
    Disamping itu, penasaran pula, dengan ciri khas gaya kepenulisan nya.
    Novel yg membahas tentang pernikahan, ialah keistimewaan, saya ingin mengetahui sendiri. Bagaimana Retha menggiring pembaca untuk memasuki dunia imajinasinya. Pernikahan?
    Keren........, sampulnya benar-benar keren.

    BalasHapus
  5. Nama : Humaira
    Email : humairabalfas5@gmail.com
    Link Tweet : https://mobile.twitter.com/RaaChoco/status/726636827751247872?p=v


    Apa yang membuatmu tertarik untuk membaca buku Honeymoon for Sophie ini?  

    Aku belum pernah baca bukunya ka Retha, ditambah, penasaran dengan setiap review yang ditulis sebelum sesi giveaway. Biasanya novel yang booming itu, novel pernikahan. Tapi selalu dilewatkan kata Honeymoon-nya. Tentang kakak-adik yang bertolak belakang, yang ingin nikah muda dan dikejar-kejar DL nikah. Yang pasti bagaimana ending kisah kedua kakak beradik ini. Apa mona bisa menaklukan hati si Bos, dan apa sophie juga mampu mewujudkan impian pernikahannya juga menjadi nyonya Maxi. So, cuma baca buku ini untuk menjawab semua pertanyaannya.

    BalasHapus
  6. Afifah Dinda Mutia
    a1.afifahdinda.1112@gmail.com
    https://twitter.com/afifah_dm/status/726649091552239616

    Oh Dear, aku mau ngintip Sophie dan rencana Honeymoon dia.
    Aku mau ngerencanain honeymoonku juga hahaha.
    #KayakMauNikahBulanDepan #MasihKuliah #PemudiLabil #MaafinDedek #BukanNgodeMintaDilamar

    BalasHapus
  7. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  8. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  9. Nama : Erdina yunianti
    Twitter : @Dinnaaa_27
    Email : erdinayunianti21@gmail.com
    Link Share : https://mobile.twitter.com/Dinnaaa_27/status/726782532130209792?_e_pi_=7%2CPAGE_ID10%2C5649278524

    saya tertarik untuk membaca novel Honeymoon For Sophie karena dapat rekomendasi teman soal novel ini dan penasaran pengen baca tapi belum bisa kebeli hehehehe. sebelumnya saya belum pernah membaca novel dengan genre dan latar belakang seperti ini, sothis will be ma first time hihihi.. pengenbanget baca dari covernya juga eye catching apalagi isinya:D. alasan lain juga karena novel ini CUTE,
    C_overnya bikin jatuh cinta pada pandangan pertama:D.
    U_ntuk saya, ini bakal jadi novel terbitan Bhuana Sastra pertama saya jika saya menang.
    T_ema yang diangkat cukup anti-mainstream.
    E_ntah jodoh atau bukan, tapi semoga saya menanglahhhh:D Amiiinnn

    BalasHapus
  10. Kurnia Dwi Pertiwi
    kurniadwipertiwi1@gmail.com
    https://mobile.twitter.com/KDP264/status/726812146420469760
    Nggak mau muna ah, karena kalau dapet buku honeymoon for sophie berarti itu gratis. Gratis, men. Kapan lagi kan dapet gratisan, buku lagi. Ah.. senangnya.. semoga.

    Kenapa aku tertarik pengen membaca buku honeymoon for sophie? Ketertarikan itu wajar. Semua manusia pasti mengalaminya. Yang jadi masalah nggak semua manusia punya ketertarikan yang sama, contoh, aku suka kamu, kamu suka dia. *aku patah hati* itu berarti ketertarikan kita berbeda. Meskipun sama-sama tertarik. Sekarang, kita--aku dan yang comment blog ini-- punya ketertarikan yang sama, yaitu ingin mempunyai buku ini meskipun dengan alasan yang berbeda. Selain alasan yang udah aku kasih tau di awal :D aku juga beberapa punya alasan untuk bisa dapetin buku honeymoon for sophie.

    Pertama, genre.
    Genre yang di angkat semacam pernikahan, meskipun baru menuju. Kita semua tau orang yang akan menikah pasti ada aja cobaan. Bener, nggak? Aku sih belum nikah. Yaa.. intinya si penulis bisa banget bikin cerita yang hampir semua calon pengantin ngerasain.
    Aku sering banget baca novel tema pernikahan di wattpad. Dan rata2 penulisnya bisa banget menguras emosi pembaca. Dan dari reviewenya udah keliatan ini bakal seru banget.

    Kedua, aku nggak punya alasan yang kedua. Karena yang kedua itu nggak enak *loh..
    sudut pandang yang diambil cukup rumit. Penulis mengangkat sudut pandang mona dan sophie. Keduanya memiliki karakter yang berbeda. Coba bayangkan gimana punyengnya? Aku sih bikin satu karakter aja udah kelenyengan. Itu menandakan penulisnya pintar.

    Yang ketiga, cover. Berterimakasihlah, kepada yang membuat cover karena sudah menyempurnakan novel ini. Cover ini siapa yang buat, ya? Penulis atau team penerbit? Intinya kalau covernya jelek, pembaca pun nggak tertarik. Dan cover honeymoon for sophie ini unik dan bikin menarik. Kombinasi yang pas hati. *lalu iklan*

    Yang terakhir, sebagai seorang yang 'katanya' ingin menjadi penulis tentu harus punya buku bacaan sebagai referensi. Bukan untuk di copas atau plagiat. Tapi emang penulis butuh bacaan segar. Bacaan baru. Apalagi untuk orang yang baru menyelam di dunia literasi ini. Pastinya harus suka baca buku. Untuk jadi seorang penulis. Selain menulis yaa.. membaca. Hanya itu saja. untuk dapet buku bacaan perlu usaha juga, ikutan Giveaway ini juga termasuk usaha. Semoga kita berjodoh, amin.

    BalasHapus
  11. Nama: Fetreiscia Frida
    Email: fetreiciafrida@gmail.com
    Link tweet: https://twitter.com/fetreisciafrida/status/727081482343182336

    Sebagai dasar dari semuanya adalah karena ketertarikan. Aku penasaran. Karena penasaran makanya meutuskan buat ikut giveawaynya. Semoga jodoh hehe..
    Lalu dibandingkan dengan Sophie nya, aku penasaran sama si sulung Mona. Yang aku tahu kakak adik perempuan kalau mau nikah sebisa mungkin si sulung kan, kalau bisa jangan dilangkahi. Tapi dibuku ini malah Sophie nya dulu yang mau nikah sedangkan Mona masih mengalami nasib 'kapan nikah?'. Aku penasaran dengan ending nya Mona, apakah ia harus rela dilangkahi adiknya duluan. Selain itu Sophie juga gimana nasib selanjutnya, apakah ia berhasil jadi nyonya Maxi? Lalu konflik apa yang terjadi antara Sophie dan Mona nantinya, apa yang mau dibagi oleh penulis ke pembaca. Hubungan persaudaraan antara Sophie dan Mona juga menjadi daya tarik lebih. Kisah kekeluargaan dan persaudaraan aku suka sekali membaca kisah yang mengangkat tema demikian. Juga apa pesan tersembunyi di dalam buku ini, aku penasaran dan ingin menemukan serta mebacanya sendiri. Karena cuma sekadar membaca review saja belum asik kalau belum baca bukunya juga.
    Tambahannya lagi karena kata Honeymoon nya. Tertarik sekali ketika membaca judulnya ini. Honeymoon for Sophie, tapi kok si Mona juga dibawa2? Penasaran banget apa hubungannya.

    BalasHapus
  12. Putri Prama A.
    anantaprama@yahoo.co.id
    https://twitter.com/PutriPramaa/status/727118079411388420
    Aku tertarik membaca novel ini karena aku ingin tahu maksud judulnya. Honeymoon For Sophie. Bulan madu untuk sophie. Kenapa dengan Sophie dan bulan madunya? Padahal, di sini banyak diceritakan Mona. Ada apa dengan Sophie hingga dijadikan judul seperti itu?
    Selain itu, aku ingin belajar dari Mona dalam melawan perkataan orang-orang tentang 'kapan nikah?' maupun sejenisnya (seperti: 'mana pacarnya?', 'kok nggak dibawa cowoknya?', dll) Sebenarnya perkataan kayak gitu annoying banget, padahal nggak setiap orang itu 'ngebet' buat nikah dan Tuhan pasti menyiapkan pasangan untuk setiap orang.
    Oh ya, novel ini manis banget covernya, collectable banget :D

    BalasHapus
  13. Nama : Tri
    E-mail : triwahyuni.irawan3@gmail.com
    Link Share : https://mobile.twitter.com/tewtri/status/727131406569066496

    Kalau saya bilang covernya unyu sekali, itu alasan yang standar banget kan? Tapi, jujur emang keren sih secara visualisasinya jepolan.
    Selain itu sih, kenapa ingin membaca novel ini? Saya kenal beberapa teman yang punya saudara perempuan. Mereka kadang keliatan akrab, kadang juga bisa kayak musuh yang saling saingan gitu. Kebetulan saudara saya cowok semua, jadi saya tidak begitu familiar dengan situasi macam begitu. Teman pernah cerita, kadang mereka saling iri satu sama lain karena dibandingkan oleh keluarga. Sophie dan Mona ini kakak adik, saya ingin tau sebagai saudara yang sama-sama perempuan bagaimana sih kehidupan mereka. Apa seseru yang saya bayangkan :D

    BalasHapus
  14. Nama: Anggi Santri Utami
    Email: anggisantri15@gmail.com
    Link Share: https://mobile.twitter.com/asntrutm/status/727144735312220160?_e_pi_=7%2CPAGE_ID10%2C7757442638

    Jawaban: Aku mau buku ini karena penasaran dengan kisah romantis Mona dan Sophie, dan juga penasaran bagaimana salah satu dari mereka sibuk menyiapkan jawaban dari pertanyaan mengerikan. Aku juga mau baca buku ini karena aku ingin menjelajah dua sisi pandang sekaligus dari dua tokoh yang berbeda, sepertinya asik! selain itu aku juga penasaran dengan manisnya hubungan persahabatan Mona dan Ketherine, satu lagi, aku penasaran dengan tips tips disetiap babnya! Pokoknya penasaran :p

    with love, anggi.

    BalasHapus
  15. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  16. Nama : Miftahur Rizqi
    Email : miftahurrizqi2@gmail.com
    Link : https://twitter.com/MR_Laros/status/727714801615515648

    jawaban saya sangat sederhana tapi Insya Allah sesuai =
    saya tertarik membaca buku ini karena dari cover nya aja sudah memberikan makna cerita yg seakan-akan ingin membaca buku “Honeymoon for Sophie” ini. dan saya tertarik buku ini karena saya juga suka novel yang bergenre Drama, Romance, dan Friendship. melalui review yang saya baca barusan di atas saya sangat tertarik untuk membaca buku ini karena banyak sekali makna, pesan, dan kisah unik dalam buku ini, selain itu saya juga suka novel yang berkaitan tentang kehidupan. apalagi buku ini ditulis oleh mbak Retha, saya tahu mbak Retha ini dari twitter.
    itulah hal yang membuat saya tertarik pada buku “Honeymoon for Sophie” ini, yaaa walaupun sederhana sih.. hehe..

    BalasHapus
  17. Nama : Yohana Siallagan
    Email : yohanasiallagan23@gmail.com
    Link Twitter :https://twitter.com/MrsSiallagan/status/727798674386903040

    Saya belum membaca buku ini dan jujur saya cukup penasaran dengan judulnya bagaimana isi ceritanya ? Dari covernya saya bisa menebak genrenya pasti romance dan itu membuat saya tertarik untuk membacanya .Saya juga seorang wanita yang ingin merasakan pernikahan , ohh semua wanita ingin menjadi ratu sehari . Saya tertarik dengan dua saudara yang saling bertolak belakang sifatnya dan keberuntungannya .Apakah mereka akan bermusuhan karna perbedaan itu ya? Apalagi masalahnya mona yang harus terus ditanya ''kapan nikah '' sedangkan sophie akan menikah , wah pasti pusing selalu mau jawab apa.Sophie menikah duluan ...apa kata duania???? .Melalui review diatas saya cukup tertantang bagaimanakah sikap si sophie terhadap si mona dan sebaliknya ? saya sangat penasaran bagaimana cerita Mona dan apa yang terjadi dengan bulan madu sophie ? Sepertinya akan ada konflik yang akan terjadi pada bulan madu sophie. Apakah sophie bahagia dengan pernikahannya atau malah menyesal ? Bagaimana dengan kisah Mona dengan boss nya apakah dia bisa menahlukkan hati boss nya yang galak ? atau malah dia berhasil menemukan sosok yang pas dihatinya sendiri .
    Sungguh tak bisa ditebak ....penasaran sekali

    BalasHapus
  18. Nama: Leny
    Email: lynnlenie7@gmail.com
    link share: https://mobile.twitter.com/Lenny1785/status/727791111289217025
    Jawaban: aku tertarik untuk membaca buku ini karena:
    1. aku suka sekali dengan covernya yang sangat manis dan lucu.
    2. Aku penasaran dengan kisah Sophie dan Mona ini, kira-kira siapa sih yang berhasil duluan? Sophie mewujudkan mimpi pernikahannya atau Mona dengan amunisinya dan menemukan pasangan hidupnya? Aku sangat penasaran sekali dengan ini.
    3. Dari review diatas kakak bilang ini bacaan yang ringan dan cerita mudah diikuti serta tidak membosankan. Itu pas banget denganku yang sekarang kebetulan lagi cari bacaan yang ringan seperti ini.

    Terima kasih. Semoga beruntung :)

    BalasHapus
  19. Kartika | kartikahoshino[at]gmail[dot]com | link share: https://twitter.com/hoshinotika/status/727897542336217088

    Aku tahu sophie adalah heroine di sini, tapi setelah baca reviewnya dan bagian "Namun didalam hatinya ia (Mona) memiliki keinginan ingin mendapatkan bos galaknya." Aku tidak bisa berbuat apa-apa selain penasaran dan ingin segera mengetahui kisah itu. Percintaan yang sulit dan berbahaya memang selalu asik untuk diikuti ^^ Tapi kisah berdebar-debar untuk segera menyandang nama belakang seorang yang kita cintai pun tak luput dari alasanku ingin membaca buku ini ~~~

    BalasHapus
  20. Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
    Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
    Yang Ada :
    TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
    Sekedar Nonton Bola ,
    Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
    Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
    Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
    Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
    Website Online 24Jam/Setiap Hariny

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...